Setiap wanita mendambakan wajah yang bebas kerut. Tak heran jika botox tengah digandrungi kaum hawa. Terlepas dari kenyataan bahwa teknologi perawatan yang satu ini populer di kalangan wanita, botox justru membuat pemakainya jadi terlihat tua.
Banyak wanita masih bersemangat untuk menjaga kecantikan mereka dengan botox. Namun, konsekuensi jangka panjang obat ini belum banyak dipelajari. Satu penelitian terbaru menunjukkan, bahwa keselamatan dari mereka saat melakukan "suntikan awet muda" jelas dibesar-besarkan.
Para ilmuwan dari University of Calgary, Kanada telah membuktikan bahwa suntikan botox dapat menyebabkan otot kendur, kehilangan massa otot, dan penggantian massa otot dengan lemak. Selain itu, perubahan ini terjadi tidak hanya di otot yang disuntikkan, tapi dalam kelompok otot lainnya.
Pada intinya, hal ini menunjukkan bahwa orang yang menyalahgunakan penggunaan botox pada akhirnya akan terlihat lebih tua daripada mereka yang tidak pernah memakai "suntikan awet muda".
Selama penelitian para ilmuwan tersebut botox disuntikkan pada kelinci. Dari hasil penelitian itu, kelinci yang disuntikkan kehilangan lebih dari 50 persen massa otot mereka. Studi ini membuktikan bahwa botox kurang dipahami, terlepas dari popularitasnya. Demikian yang dinukil dari Genius Beauty, Jumat (7/1/2011).
Sebagai contoh, pada 2009 lebih dari 2,5 juta orang memakai botox di Amerika Serikat. Dan kecenderungannya semakin berkembang, sehingga suntikan botox secara progresif menjadi lebih terjangkau.
Sekarang, bahkan rata-rata orang berpendapat bahwa wanita di Amerika mampu melakukan suntikan botox dengan kisaran harga USD300-USD600.
0 komentar:
Post a Comment
Terimakasih Atas Komentar Anda tentang Bacaan Ini
Jangan Lupa Kembali Berkunjung ke situs Kami