Jhonny Andrean mengajak wanita berani tampil gaya dengan rambut pendek. Potongan terinspirasi dari kebutuhan terhadap segala sesuatu yang cepat, praktis, dan efisien.
Menjamurnya restoran siap saji, online shopping, gadget mutakhir, ataupun treatment pelangsingan tubuh merupakan sederet fenomena kehidupan ibu kota yang menuntut kepraktisan dan kecepatan. Sindrom instan juga menulari tren potongan rambut pendek.
Tren rambut “Shortie” dari Jhonny Andrean adalah sebuah tren yang mengajak wanita untuk tampil lebih percaya diri dengan rambut pendek. Kesan seksi, strong, powerful, sekaligus trendi hadir lewat potongan rambut pendek.
Belakangan, banyak wanita sengaja memotong rambut menjadi superpendek dengan alasan kepadatan aktivitas. Tentu, rambut pendek cenderung mudah dan lebih cepat dirawat.
Banyak pula artis Tanah Air yang turut memopulerkan potongan rambut pendek, seperti Agnes Monica dan Bunga Citra Lestari. Juga, selebriti Hollywood sebut saja Katie Holmes, Paris Hilton, Victoria Beckham, dan lainnya.
"Tren ‘Shortie’ ini bukanlah sebuah patokan gaya rambut pendek yang harus diikuti begitu saja. Namun, ini adalah sebuah kampanye yang mengajak para wanita modern untuk berani tampil penuh percaya diri dengan vitalitas gaya rambut pendek yang akan memberikan aksen memukau,"
Yang disebut rambut pendek adalah rambut dari batas di atas bahu hingga superpendek atau gaya “spikey”. Untuk tampilan lebih atraktif, aplikasikan pewarnaan dengan teknik highlight maupun menyeluruh dengan pilihan warna sesuka hati.
0 komentar:
Post a Comment
Terimakasih Atas Komentar Anda tentang Bacaan Ini
Jangan Lupa Kembali Berkunjung ke situs Kami